Kamis, 09 September 2010

Fenilketonuria


 guys... pernah denger tentang fenilketonuria?


saya rasa jarang pada denger ya,. saya juga ga sengaja tau tentang ini..
waktu lagi makan makanan ringan, ga sengaja saya baca tulisan
"mengandung fenilalanin tidak cocok untuk penderita fenilketonuria"

gara-gara penasaran, jadi cari tau deh..
fenilketonuria adalah cacat lahir di mana terjadi mutasi pada gen yang memerintahkan untuk membuat enzim yang diperlukan untuk memecah asam amino fenilalanin. Asam amino adalah blok bangunan untuk protein, tapi terlalu banyak fenilalanin dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan(dapat meracuni otak serta menyebabkan keterbelakangan mental). Fenilalanina bersama-sama dengan taurin dan triptofan merupakan senyawa yang berfungsi sebagai penghantar atau penyampai pesan (neurotransmitter) pada sistem saraf otak. Orang dengan fenilketonuria (PKU)--baik bayi, anak-anak dan orang dewasa--harus mengikuti diet yang membatasi fenilalanin, yang kebanyakan ditemukan dalam makanan berprotein tinggi. Contohnya adalah: daging sapi has dalam/tenderloin/top sirloin yang rendah lemak (lean meat), dada ayam tanpa kulit, dada kalkun tanpa kulit, ikan salmon, tuna, sardin, mackerel, putih telur, tahu dan tempe, keju cottage rendah lemak, yoghurt rendah lemak, susu kedelai.


gejalanya:
Secara umum gejala ringan maupun berat dari Fenilketonuria gantara lain:
* Mental retardation(keterbelakangan mental)
* Perilaku atau masalah-masalah sosial
* Kejang, tremor(gemetar yang berirama & tdk terkendali) atau gerakan yang menghentak di lengan & kaki)
* Hiperaktif
* Pertumbuhan terhambat
* Ruam kulit (eksim/dermatitis)
* Ukuran kepala kecil (microcephaly)
* Napas, kulit atau urin bau apak disebabkan oleh terlalu banyak fenilalanin dalam tubuh


Pengobatan Fenilketonuria adalah diet ketat dengan sangat terbatas asupan fenilalanin, yang kebanyakan ditemukan dalam makanan yang kaya protein. Jumlah yang aman fenilalanin berbeda untuk setiap orang. Dokter akan menentukan jumlah yang aman melalui diet teratur meninjau catatan, grafik pertumbuhan dan kadar fenilalanin. Tes darah sering dapat membantu memantau jumalh fenilalanin.

semoga kita semua ga terkena penyakit ini,..
:D

thx 4 read this.. ^^

sumber:

Tidak ada komentar:

Main handphone, dapat uang!! Ini aplikasi penghasil uang legit!

 Halo semua, kembali lagi dengan saya yang masih setia stay at home selama pandemi, kecuali ke rumah mama atau sekedar belanja kebutuhan pok...